26.5 C
Purwokerto
Selasa, 21 Januari 2025
spot_img

SOSIALISASI REKRUTMEN TNI –AD KHUSUS SANTRI DI SMA MBS ZAM-ZAM  

(INFO ZAM ZAM) –  Kodim 0701/ Banyumas menggelar kampanye kreatif penerimaan prajurit TNI-AD khusus sumber santri di hadapan siswa/ santri kelas XII SMA MBS Zam-Zam –Pondok Pesantren Modern (PPM) Zam Zam Muhammadiyah — Cilongok, di lab IPA pada Rabu (26/01/2022). Dikatakan Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono, melalui WS. Pasipers Kodim Lettu Arh Wagim bahwa kampanye kreatif tersebut bertujuan memberikan informasi tentang dibukanya rekrutmen TNI-AD khusus para santri dan juga lintas agama atas kebijakan pimpinan pusat dalam hal ini KASAD.

“Sosialisasi penerimaan Prajurit TNI-AD khusus sumber santri ini merupakan bagian dari spotting (pemilihan) dan kampanye kreatif rekrutmen prajurit untuk Tamtama dan Bintara PK TA. 2022. Dengan diprioritaskannya para santri.” Pasipers menekankan dalam rekrutmen juga tetap berpegang pada persyaratan dan ketentuan yang berlaku.

Menurutnya, Kebijakan Bapak Kasad memberikan kesempatan kepada seluruh warga negara Indonesia khususnya melalui program rekrutmen prajurit dari sumber santri agar menjadi prajurit yang soleh dan solehah, mempunyai basic akidah yang kuat dan kedisiplinan yang sudah tertanam.

Sedangkan Kepala SMA MBS Zam-Zam Ustdz, Pandi Yusron, B.Sh., M.H., dalam sambutannya sekaligus mewakili Direktur PPM Zam Zam. Ustadz Arif Fauzi, Lc. M.Pd., menyampaikan ucapan terima kasih atas silaturrahmi dari Tim Koramil dan Kodim 0701/ Banyumas di PPM Zam Zam ini dan permohonan maaf atas keterbatasan tempat santri yang mengikuti acara sosialisasi, dikarenakan sedang KBM, sehingga khususnya bagi santri putri hanya perwakilan sesuai peminatan saja.

“Kami merasa bahagia, karena SMA MBS Zam-Zam dapat kunjungan dari Kodim untuk melakukan sosialisasi, terkait dengan program beasiswa calon Bintara dan Tamtama tahun 2022. Semoga kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan dimanfaatkan seluas-luasnya bagi peserta didik kami kelas 12,” kata Ustadz Pandi.

Dijelaskan, kegiatan sosialisasi tersebut sebenarnya telah dilakukan oleh bagian BK sebulan yang lalu. Namun masih ada beberapa item persyaratan yang memerlukan penjelasan secara detail. Maka dengan kehadiran Tim kampanye rekrutmen TNI- AD dari Kodim, para santri dapat menyimak penjelasan secara langsung dan lebih rinci. “Ini kesempatan yang luar biasa dan punya nilai plus. Mengingat paradigma selama ini bahwa masuk TNI itu sulit,” Kepala SMA MBS Zam-Zam menambahkan.

Informasi pendaftaran dimulai pada bulan Januari 2022 secara online http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/ serta melaksanakan validasi di Ajenrem 071 sebagai Subpanda Purwokerto, apabila dinyatakan memenuhi syarat maka tes berikutnya kesehatan, postur, litpers, jasmani, keahlian (materi khusus santri dan lintas agama) dan pantukhir. “Yang perlu digaris bawahi adalah bahwa selama proses pendaftaran sampai dengan dinyatakan lulus adalah GRATIS,” tegas pasipers.

Secara umum sosialisasi berisi tentang pendaftaran secara online dengan waktu pendaftaran untuk Pria mulai tanggal 3 Januari – 10 Agustus 2022 dan tanggal 11 – 23 Agustus 2022 untuk validasi, Kemudian untuk peserta Wanita dibuka tanggal 3 Januari – 10 Juni 2022 dan tanggal 11 – 22 Juli 2022 untuk Validasi.  (h)

Informasi Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Sosial Media

4,985FansSuka
3,802PengikutMengikuti
5,719PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

informasi Terbaru